Water Heater

Merk Water Heater Yang Bagus Dan Aman

Merk Water Heater Yang Bagus Dan Aman – Water Heater Memang Bikin Mandi Jadi Lebih Nyaman. Mandi air hangat memang bisa menimbulkan kenikmatan tersendiri bagi siapapun, terlebih lagi jika mandi air hangat dilakukan setelah pulang kerja ataupun setelah melewati hari yang cukup melelahkan. Dengan mandi air hangat seperti ini, badan akan terasa lebih rileks dan tidur bisa lebih nyenyak. Dengan zaman yang semakin canggih, maka tidak perlu lagi repot memasak air panas untuk mandi sebab sudah ada water heater.

Rekomendasi Merk Water Heater Yang Bagus Dan Aman.

  1. Ariston.
  2. Ferroli.
  3. Sanken.
  4. Wika.
  5. Rheem.
  6. Shimizu.
  7. Midea.
  8. Rinnai.
  9. Stiebel Eltron.
  10. Modena.
  11. Electrolux.
  12. Aqua.
  13. Domo.
  14. Wasser.
  15. Paloma.
  16. Niko.
  17. Advance.
  18. Frisone.
  19. Gainsborough.

Nah, pembahasan berikut ini adalah mengenai serba-serbi water heater yang perlu diketahui. Terlebih lagi untuk Anda yang memang memutuskan untuk memasang water heater, dengan mengetahui hal-hal berikut ini dijamin tidak akan salah pilih. Untuk itu, maka berikut ini adalah beberapa penjelasan mengenai water heater:

Cara Memilih Water Heater

Setelelah Membeli Merk Water Heater Yang Bagus Dan Aman, Sebetulnya terdapat beberapa hal yang wajib untuk diperhatikan pada saat memilih pemanas air untuk mandi. Tentu saja mengenai masalah sumber daya yang digunakan. Karena penggunaan dari water heater biasanya akan mengkonsumsi listrik, kemudian lihat pula bentuk serta kapasitasnya. Simaklah penjelasan mengenai detail produk water heater:

  • Pilih Water Heater Berdasarkan Bentuknya

Pada umumnya, terdapat dua jenis water heater sering ditemukan di pasaran. Yang pertama adalah water heater storage tank dan water heater on-demand. Water heater yang berjenis storage tank pada umumnya merupakan tipe konvensional yang akan memakai tangki penampungan air.

Baca Juga : Jasa Desain Interior Rumah Mewah.

Tapi hal itu akan berbeda dengan water heater yang berjenis on-demand, karena sudah tidak memakai tangki sama sekali. Biasanya untuk jenis ini juga sering tankless.

Pada setiap tipe storage tank, air yang telah dipanaskan akan ditampung di dalam tangki yang besar. Sedangkan untuk water heater yang bermodel tankless bekerja secara langsung untuk memanaskan air yang masuk melalui bagian input. Proses dalam pemanasan tersebut terjadi pada saluran yang kemudian akhirnya bisa keluar dari shower ataupun keren dengan kondisi yang telah panas.

Water Heater

Apabila mesin pemanas air untuk mandi yang yang berjenis storage tank mempunyai ukuran yang berkapasitas per tangki, tapi untuk jenis yang on demand dinilai dari kapasitas aliran selama per menit. Hal ini juga menunjukkan seberapa banyak liter air yang dapat dipanaskan dalam waktu 1 menit. Namun perlu untuk Anda ketahui Untuk tipe water heater on demand hanya bisa menyediakan air panas dengan jumlah yang lebih sedikit dibandingkan jenis storage tank.

Namun untuk tipe water heater on demand dirasa jauh lebih efisien dalam pemakaian energi. Terlebih lagi jika memang Anda cukup jarang memakai air panas dan hanya memakainya sekali, maka pemilihan tipe ini cukup cocok. Sedangkan untuk Anda yang sering memakai air panas maka bisa memilih water heater storage tank.

  • Ketahui Jenis Daya Yang Digunakan

Sebelum Anda memutuskan untuk membeli water heater, akan lebih baik pelajari terlebih dahulu kelebihan serta kekurangan dari masing-masing sumber daya yang dipakai. Karena terdapat pemanas air untuk mandi yang menggunakan gas, memakai listrik dan ada juga yang bertipe hybrid. Berikut ini merupakan penjelasan dari masing-masing perbedaan pemanas air untuk mandi berdasarkan sumber:

  1. Tipe gas

Untuk yang pertama merupakan water heater yang memakai sumber daya gas, di mana untuk tipe ini dikenal sebagai tipe paling jadul di antara pilihan lainnya. Sebetulnya konsepnya hampir sama dengan memasak air yang memakai kompor gas. Namun pemanasan air di dalam bentuk water heater.

Jika memutuskan memakai mesin pemanas air untuk mandi dengan sumber energi gas, maka harus bisa membuat instalasi karena dipakai menjadi sirkulasi udara. Sehingga hal tersebut akan meminimalisir terjadinya kebakaran. Bukan hanya itu saja, para pengguna juga tidak boleh meletakkan barang yang mudah terbakar di dekat mesin pemanas air untuk mandi yang memakai gas.

Mengenai kelebihan yang dimiliki oleh water heater tipe ini memang jauh lebih hemat energi dibandingkan water heater tipe yang elektrik. Namun satu hal yang perlu diperhatikan pada saat proses pemasangan water heater tipe gas, iyalah dengan memastikan jenis gas yang akan dipakai. Karena biasanya water heater yang memakai gas akan memakai jenis gas propana ataupun gas natural.

  1. Tipe elektrik

Takutnya merupakan jenis water heater elektrik dan juga lebih modern dibandingkan metode gas. Di pasaran, pemanas air untuk mandi yang memiliki tipe elektrik Ini juga sangat bervariasi sehingga tidak akan mudah kehabisan. Banyak yang mengatakan jika water heater electric jauh lebih aman karena tidak mempunyai resiko kebocoran seperti halnya gas sehingga dapat mencegah terjadi kebakaran. Water heater ini harus menyiapkan jauh lebih kecil karena tidak membutuhkan saluran gas.

Penggunaan water heater elektrik ini mempunyai potensi dalam meningkatkan biaya listrik bulanan yang cukup signifikan. Akan tetapi, biaya dalam pemasangan pertama water heater elektrik Ini juga lebih terjangkau jika dibandingkan dengan yang bertipe gas.

Bukan hanya itu, water heater elektrik ini daya tahan yang cukup lama dibandingkan tipe gas. Mengapa demikian? Sebab terdapat komponen yang jauh lebih simpel dan tidak akan bersentuhan langsung dengan panas.

Ketika dilihat dari segi kinerja, maka water heater elektrik Ini juga lebih efisien dan lebih cepat ketika memanaskan air. Sedangkan untuk yang bertipe gas membutuhkan ventilasi agar bisa mengurangi tekanan udara di dalam tangki sehingga tidak membuat tangki tersebut meledak. Untuk tipe elektrik tidak membutuhkan ventilasi karena proses pemanasan air dapat berjalan dengan efisien dan cepat.

  1. Tipe hybrid

Water heater yang bertipe hybrid atau yang lebih dikenal sebagai heat pump, menggunakan panas yang berasal dari udara dalam memanaskan air. Ini juga lebih modern dibandingkan produk lainnya. Dan kelebihan yang dimiliki oleh tipe ini lebih hemat dalam segi biaya bulanan.

Pada umumnya, pemanas air untuk mandi yang berjenis hybrid mempunyai elektrict heat pump yang terletak pada bagian atas tangki. Fitur tersebut memiliki fungsi untuk bisa menangkap udara panas yang berasal dari luar tangki, kemudian dipakai untuk memanaskan air di dalam tangki pemanas air tersebut.

Fitur itu memang memiliki peranan sebagai kompresor dan juga evaporator. Jadi dapat dikatakan jika jenis ini akan lebih efisien dalam hal pemakaian energi yang mencapai 60%.

Biaya pemasangannya sebetulnya jauh lebih mahal dibandingkan tipe-tipe lainnya. Namun karena kelebihannya yang jauh lebih hemat energi kemudian jangka waktu pemakaian sangat panjang. Tentu saja tidak akan membuat Anda mengeluarkan banyak biaya.

  • Pilih Yang Kapasitasnya Mencukupi

Mengenai pemanas air untuk mandi yang berjenis storage tank, maka Anda harus memperhatikan kapasitas dalam penyimpanan airnya. Akan lebih baik jika kapasitas dari air disesuaikan dengan kebutuhan keluarga. Pada saat kehabisan air panas, maka pemanas air untuk mandi yang bertipe storage tank membutuhkan beberapa waktu untuk proses pemanasan air.

Apabila kapasitasnya terlalu kecil tentu akan sangat merepotkan. Untuk water heater yang berjenis on demand, Maka Anda harus memastikan jika aliran air panas selama per menit sesuai dengan kebutuhan dari keluarga.

  • Sesuaikan ukurannya dengan tempat penyimpanan

Water heater adalah alat elektronik yang memiliki ukuran kecil sampai sedang. Ketika memutuskan untuk memasangnya, harus mempertimbangkan tempat instalasi agar muat dengan ukuran mesin pemanas air untuk mandi yang ingin dibeli.

Itulah mengapa, pastikanlah untuk memeriksa seberapa besar water heater yang dibutuhkan. Dengan begitu Anda bisa mempertimbangkan juga jalur instalasi sebab biasanya water heater ini akan dilengkapi dengan pipa ataupun kabel dalam mengalirkan air.

Kapasitas Water Heater.

Sebelum Memutuskan Untuk Menggunakan Pemanas Air Di Rumah Untuk Mandi Anda Sekeluarga, Sebaiknya Ketahui Kapasitas Pemanas Air Tersebut Sesuai Dengan Jumlah Anggota Keluarga Anda. Secara Umum Kapasitas Water Heater Adalah 20 Liter, 30 Liter, 50 Liter Dan 80 Liter. Cek Merk Water Heater Yang Bagus Dan Aman Sebelum Memutuskan Untuk Membeli Pemanas Air Untuk Mandi.

Jadi Pastikan Terlebih Dahulu Kebutuhan Anda Sekeluarga, Karena Kapasitas Air Yang Ditampung Akan Menentukan Harga Mesin pemanas air untuk mandi Pilihan Anda Tersebut.

Manfaat Mandi Air Hangat Bagi Kesehatan.

Nah Berikut Anda Bisa Membaca Manfaat Mandi Air Hangat Bagi Tubuh Untuk Menguatkan Niat Ada Membeli Pemanas Air Untuk Mandi Anda Sekeluarga. Ada beragam manfaat mandi air hangat untuk kesehatan yang dapat Anda peroleh, di antaranya:

1. Meredakan nyeri

Saat otot tubuh terasa nyeri dan tegang, mandi air hangat bisa menjadi solusi untuk meredakan ketegangan otot serta mengurangi rasa tidak nyaman pada sendi dan tulang.

2. Membuat tidur lebih nyenyak

Bagi Anda yang mengalami insomnia atau sulit tidur, Anda bisa mencoba mandi air hangat untuk mengatasinya. Manfaat ini berkaitan dengan efek relaksasi yang dapat dihasilkan dengan mandi atau berendam air hangat, sehingga dapat meningkatkan kualitas tidur dan tidur pun menjadi lebih nyenyak.

3. Mengatasi sembelit

Sembelit atau konstipasi adalah kondisi ketika pergerakan usus tidak teratur, sehingga sulit untuk buang air besar dalam jangka waktu yang cukup lama. Mandi atau berendam dengan air hangat yang diberi campuran garam Epsom, dipercaya dapat menjadi salah satu cara mengatasinya.

4. Meredakan gejala wasir

Wasir dapat terjadi di dalam rektum atau di luar lubang anus. Kondisi ini disebabkan oleh adanya pembuluh darah yang membengkak dan meradang di area tersebut.

Seseorang yang terkena wasir biasanya akan merasa tidak nyaman akibat gatal atau mengalami pendarahan pada anus. Mandi berendam air hangat setidaknya dapat menjadi salah satu cara meredakan rasa tidak nyaman dan gatal.

5. Meredakan nyeri akibat prostatitis

Kelenjar prostat menghasilkan cairan yang mengangkut dan memberi nutrisi pada sperma. Peradangan dan pembengkakan pada kelenjar prostat disebut dengan prostatitis. Kondisi ini dapat menimbulkan rasa nyeri dan menyebabkan seseorang sulit buang air kecil.

Prostatitis adalah kondisi yang perlu mendapat penanganan dokter. Namun, mandi air hangat juga bermanfaat bagi penderita prostatitis untuk meredakan keluhan nyeri.

6. Mengatasi rasa gatal sesudah prosedur episiotomi

Sebagian proses persalinan memerlukan episiotomi, yaitu sayatan di bagian perineum untuk memperlebar jalan keluar bayi. Perineum adalah daerah antara vulva atau bibir kelamin bagian luar dengan lubang anus.
Agar tidak infeksi, luka sayatan di perineum harus dijaga kebersihannya. Perawatan luka episiotomi dimulai sesaat setelah melahirkan.

Dengan mandi air hangat disertai merendam bokong, khususnya bagian perineum, dapat membersihkan luka episiotomi dan juga bermanfaat untuk meredakan rasa gatal atau nyeri di sekitar perineum.

7. Mengatasi iritasi kulit

Bagi pemilik kulit gatal dan iritasi, mandi atau berendam air hangat yang dicampur bubuk oatmeal khusus dapat menjaga kelembapan kulit dan mengurangi iritasi kulit. Efek mandi air hangat juga dapat meredakan radang pada kulit.

Sumber : alodokter.com

Sejarah Penemuan Pemanas Air Pertama Di Dunia.

Sebagai Tambahan Ilmu Pengetahuan, Perlu Anda Ketahui Bahwa Edwin Ruud Merupakan Penemu Water Heater Pertama Di Dunia. Edwin Ruud adalah seorang insinyur mesin dan penemu Norwegia-Amerika yang berimigrasi ke Amerika Serikat di mana dia merancang, menjual, dan mempopulerkan pemanas air tanpa tangki. Dia adalah pendiri dan Presiden Perusahaan Manufaktur Ruud, sekarang divisi dari Perusahaan Manufaktur Rheem. Edwin Ruud Mendapat Hak Paten Pada September 29, 1891 – US460513.

Dia merancang sebuah Sistem dimana air dipanaskan saat dituangkan ke bak mandi, seperti menyalakan keran air panas hari ini. Dia menyebut penemuannya sebagai “Geyser” dan mendapat hak paten untuk itu. Ini menggunakan uap gas untuk menghasilkan panas, tapi Maughan lupa memasang perangkat cerobong sehingga gas-gas ini bisa lolos dengan aman. Mereka dinyatakan berbahaya untuk penggunaan di rumah sebagai hasilnya, namun pemanas air masih kadang-kadang disebut sebagai “geyser” di Inggris.

Sumber : Wikipedia.org

Cara Pasang Water Heater

Setelah mengetahui trik pemilihan water heater sesuai dengan kebutuhan. Maka berikut ini Anda harus mengetahui bagaimana cara pemasangannya. Sebetulnya, pemasangan alat seperti ini dapat dilakukan sendiri tanpa menggunakan jasa. Karena dengan begitu pengeluaran yang dikeluarkan juga lebih hemat. Sebelum Memasang Pastikan Anda Memilih Merk Water Heater Yang Bagus Dan Aman.

Jika memutuskan ingin memasang water heater sendiri, maka berikut ini adalah hal-hal yang wajib diperhatikan:

  • Sebelum proses pemasangan, Anda wajib menyiapkan instalasi pipa yang digunakan sebagai jalur air panas. Bisa menggunakan pipa PE atau PPR yang berwarna merah, hijau ataupun orange. Sedangkan untuk jalur dingin bisa memakai pipa pvc, pipa PE dan juga PPR yang berwarna orange atau hijau yang ber-strip biru. Mengenai pipa yang dipakai dalam saluran air panas tentunya harus pipa khusus. Dengan begitu pipa bisa bertahan meskipun digunakan untuk mengalirkan air panas yang cukup tinggi. Biasanya untuk pipa seperti ini memiliki bahan baku polypropylene dan juga material non korosif. Jadi pipa tersebut juga akan tahan akan cairan kimia dan juga terbebas dari pengikisan.
  • Siapkan pula keran mixer atau yang juga disebut sebagai kran panas dingin. Karena untuk keran tipe seperti ini memiliki dua saluran yaitu saluran panas dan saluran dingin. Jadi sangat cocok jika dipakai untuk pemasangan water heater. Sedangkan mengenai merk kran shower maka harus memakai produk yang berkualitas dan juga bergaransi, sebab untuk koran yang murah tentu saja sangat rentan mengalami kebocoran, mengalami patah atau bahkan tidak berfungsi. Pastikanlah untuk mencari merk yang bisa bertahan kurang lebih selama 4 tahun, kemudian cari juga yang memiliki garansi dimulai sampai 2 tahun hingga 10 tahun.
  • Ketika memutuskan untuk memasang water heater listrik maka lebih baik dipasang minimal 1,5 m dari lantai sehingga Anda pun mudah untuk pemasangan serta proses pengaturan air. Dengan jarak yang telah disesuaikan, maka akan terhindar dari cipratan air ketika sedang mandi. Apabila memungkinkan maka water heater juga dapat dipasang di atas plafon ataupun dinding bagian luar kamar mandi.
  • Hal yang perlu diperhatikan berikutnya adalah mengenai jarak antara pipa air panas dan juga air dingin harus 15 cm.
  • Anda juga harus memasang safety valve pada pipa masuk air dingin untuk water heater listrik. Pemasangan tersebut memiliki fungsi untuk mencegah air panas berbalik ke sumber air dingin kemudian juga bisa menahan tekanan air di dalam tangki.
  • Agar bisa mencegah terjadinya kerusakan pada elemen panas, maka Anda harus menyambungkan saluran listrik water heater ke stop kontak atau saklar. Apabila tabung dari water heater tersebut telah terisi penuh oleh air.
  • Anda harus setting thermostat pada water heater dengan posisi high atau menyeting dengan sesuai kebutuhan.
  • Kemudian pastikan pula ELCB, dalam kondisi menyala kemudian tekan tombol reset lalu tekan tombol yang memiliki warna merah. Sampai lampu indikator ELCB tersebut menyala.
  • Mengenai proses pemasangan dari water heater gas memang hampir sama. Mohon untuk hal yang perlu diperhatikan ialah dengan menempatkan tabung gas di bagian luar ruangan. Maksudnya adalah, tabung gas harus berada di ruangan yang terbuka karena jika terjadi kebocoran tidak menimbulkan bahaya.

Cara Merawat Water Heater.

Jika memang Anda sudah memutuskan untuk membeli dan juga memasang pemanas air untuk mandi di rumah. Maka Anda juga harus mengetahui bagaimana cara untuk merawatnya. Sebab, jika saja proses perawatan yang dilakukan tidak benar maka hal tersebut akan mengakibatkan mesin dari water heater mengalami kerusakan. Terlebih lagi, untuk Anda yang kesehariannya sering menggunakan air panas. Dengan mesin yang selalu terpakai, maka harus selalu dirawat dengan baik. Berikut ini adalah beberapa tips yang patut Anda ikuti dalam perawatan water heater:

  • Air Harus Bersih

Air yang bersih adalah salah satu kunci dari awetnya mesin water heater. Kenapa bisa seperti itu? Air yang memiliki kandungan residu entah itu pasir, kerikil, keruh dan juga memiliki kandungan bahan kimia. Maka hal tersebut akan menyumbat dan sekaligus bisa merusak saluran air. Meskipun hal tersebut dapat diatasi dengan pemasangan filter yang tersambung dengan tangki pemanas. Namun tetap saja penggunaan dari air bersih harus menjadi prioritas.

  • Cek Kondisi Safety Valve

Untuk tips yang kedua selalu mengecek kondisi safety valve. Safety valve yang ada di water heater memiliki fungsi sebagai pengaman agar dapat mengatur tekanan pada tangki. Umumnya pemasangan dari safety valve ini ada di bagian bawah perangkat. Mempunyai bentuk berupa tugas ataupun pegagan.

Pengaman tersebut akan bekerja dalam menjaga suhu air dalam tangki agar tetap selalu stabil. Itulah mengapa, pastikan untuk selalu mengecek karena hal itu juga menjadi upaya pencegahan. Apabila Anda menggunakan pemanas air tersebut setiap hari maka pengecekan harus dilakukan setiap 3 bulan sekali. Cara pengecekan adalah hanya perlu menaikkan tuas valve sehingga air dapat mengalir dengan lancar.

  • Penggantian Magnesium Anoda Setahun Sekali

Magnesium anoda adalah salah satu komponen yang membuat water heater jauh lebih aman dibandingkan sebelumnya. Memiliki bentuk seperti batang logam dengan warna silver yang akan disambungkan dengan sekrup. Cara kerja dari komponen ini adalah dengan menerapkan dengan logam pada air yang mana hal tersebut bisa mengakibatkan karat dan juga korosi. Proses ini seringkali disebut sebagai elektrolisa. Dan apabila tidak diganti secara rutin, tentunya hal itu dapat mengakibatkan korosi terlebih lagi untuk bagian peresapan air.

  • Pembersihan dan Servis Tahunan

Sedangkan untuk cara yang terakhir ialah dengan selalu melakukan pembersihan dan service tahunan. Potensi dari kebocoran, korosi beserta kerusakan lain tentu dapat dihindari dengan pemeliharaan yang rutin. Proses pembersihan dapat dilakukan setahun sekali pada bagian luar dan dalam pemanas air untuk mandi. Misalnya saja, Anda harus melakukan pengecekan pada bagian sambungan listrik, saluran pipa dan juga menguras air tangki. Kegiatan seperti ini membutuhkan teknisi profesional sehingga perawatan yang dilakukan juga tepat.

Apabila Anda bisa melakukan proses perawatan dengan baik, maka water heater jenis apapun bisa bertahan lama dan juga aman ketika dipakai. Dengan penjelasan mengenai serba-serbi dari pemanas air untuk mandi di atas, tentunya Anda semakin tertarik bukan untuk membelinya. Lakukanlah tips yang telah dijelaskan di atas, sehingga pemanas air yang di dapatkan juga berkualitas.

Leave a Comment